Thursday, November 15, 2018

Literasi Buku Non Fiksi : Inspirasi dan Motivasi





LAPORAN SEBELUM MEMBACA

Judul Buku                                          : Chicken Soup for the Teenage Soul II
Pengarang                                          :  Jack Canfield
  Mark Victor Hansen
  Kimberly Kirberger
Penerbit, tahun terbit                    : PT. Gramedia Pustaka Utama, 2001
Jenis Buku                                           : Nonfiksi (Inspirasi dan Motivasi)
Tebal buku                                          : xxviii + 366
No.
Pertanyaan Sebelum Membaca
1.
Apakah buku ini hanya bisa dibaca oleh remaja?
2.
Apakah buku ini menggunakan bahasa baku yang sesuai dengan EYD ?
3.
Apakah isi dari buku sesuai dengan kegiatan para remaja pada umumnya ?
4.
Bagaimana cara penulis menyampaikan pola pikir dari anak remaja dalam buku ini?
5.
Apakah setiap remaja mengalami fase yang sama dalam kehidupan remaja nya?
6.
Apakah setiap remaja dapat mengatasi hal yang terjadi dalam hidupnya?
7.
Apakah bahasa yang digunakan dapat di mengerti?
8.
Perihal buku ini sebuah buku terjemahan, apakah kehidupan remaja disana dengan di Indonesia sama?



















LAPORAN HARIAN KEGIATAN MEMBACA
Judul Buku                                          : Chicken Soup for the Teenage Soul II
Pengarang                                          :  Jack Canfield
   Mark Victor Hansen
   Kimberly Kirberger
Penerbit, tahun terbit                    : PT. Gramedia Pustaka Utama, 2001
Jenis Buku                                           : Nonfiksi (Inspirasi dan Motivasi)
Tebal buku                                          : xxviii + 366
No.
Hari, Tanggal
Halaman/ Bab yang Dibaca
Informasi Penting
Pertanyaan/ Tanggapan
1
Senin, 31 Juli 2017
Xvi - xx
Ucapan Terimakasih dari si penulis kepada keluarga, teman terdekat dan seseorang yang menjadi alasan ia menulis buku ini.
Apa semua kisah berasal dari semua orang yang ia kenal?

2
Senin, 31 Juli 2017
Xxi - xxviii
Pendahuluan dan penjelasan bagaimana bisa buku Chicken Soup for the Teenage Soul II kembali terbit setelah sukses dengan seri I. Serta cara paling tepat untuk membaca buku ini.
Jika buku yang pertama tidak mendapat tanggapan sebagus ini apakah seri kedua akan tetap dibuat?
3
Senin, 31 Juli 2017
BAB 1
Subbab 1.1




Subbab 1.2








Subbab 1.3








Subbab 1.4









Subbab 1.5









Subbab 1.6





Subbab 1.7
Seorang anak perempuan yang pada masa kecilnya iri dengan kakak perempuannya yang lebih tua karena sudah bisa bebas dengan temannya.

Beberapa tahun kemudian ia mulai merasakan kebebasan yang dirasakan oleh kakak perempuannya saat berada di bangku menengah atas. Dan sering kali berkhayal apa yang dahulu kakaknya rasakan sama seperti dengan yang ia rasakan.

Bertemu dengan seorang laki-laki yang merupakan teman sekelasnya sekaligus teman berdiskusi nya. Si perempuan menyadari bahwa ada yang aneh dalam diri temannya itu, dan memulai setiap hari dengan bayangan sang laki-laki.

Menyadari akan perasaan yang ia miliki kepada sang teman laki-lakinya. Namun, akhirnya mereka berpisah tanpa alasan setelah berbagai hal yang telah terjadi. Kisah berpisah itu mengacaukan sekolah si perempuan dan kehidupan ceria nya.

Usaha si perempuan dalam melupakan sampai kelulusan dan mencoba untuk menemukan pengganti namun sang pengganti pun tidak bisa berpengaruh apa-apa. Suatu saat ia mulai merasakan suatu hal yang pernah ia rasakan dan akhirnya berakhir sama.

Sebuah pertanyaan umum yang ingin diketahui oleh banyak orang “ Mengapa cowok menyukai cewek?” yang dijelaskan secara mendetail.

Definisi dari cinta menurut para tua dan bagi remaja.
Apakah setiap remaja menyadari bahwa apa yang ia rasakan sama dengan yang terlebih dahulu dirasakan oleh saudaranya?









Apa remaja dapat mengerti gejolak dalam hati saat bertemu dengan orang lain?
4
Senin, 31 Juli 2017
BAB 2
Subbab 2.1










Subbab 2.2
Arti dari persahabatan yang tulus yang berupa pengorbanan dan kepercayaan serta wujud cermin bagi pribadi masing –masing. Seperti yang dikatakan oleh Anais Nin “Setiap sahabat menampakkan sebuah wujud dunia di dalam diri kita, suatu dunia yang mungkin tak akan pernah ada bila tak ada sahabat itu”

Kecerobohan remaja dimana sebuah persahabatan berakhir dengan cinta.
Rasa membutuhkan dan kecemburuan yang sering disalah artikan menjadi sebuah wujud rasa cinta dan kasih sayang. Serta pilihan dimana persahabatan itu akan berlabuh sahabat selamanya atau cerita cinta yang manis?

5
Senin, 31 Juli 2017
BAB 3
Subbab 3.1







Subbab 3.2











Subbab 3.3

Arti dari sebuah cinta dan kebaikan. Dapat diberikan kepada siapa saja, dengan cara apa saja dan dengan nominal berapa saja, bukan hanya untuk seseorang yang dikenal tapi juga untuk seseorang yang tidak dikenal.

Sebuah kebaikan yang dapat berarti banyak buat orang lain karena dibalik paras yang terlihat baik belum berarti dalam dirinya benar-benar baik. “Buatlah dirimu menjadi berkah bagi seseorang.  Senyummu yang tulus dan tepukan di bahu mungkin bisa menarik seseorang dari tepi jurang.” Carmelia Elliot

Kebaikan tidak harus berupa sesuatu yang besar namun lewat pujian juga dapat membesarkan hati seseorang. Sebuah ungkapan rasa cinta dan kasih sayang dapat menjelaskan bahwa setiap harinya kita harus terus melakukan kebaikan. Karena Cinta : Tak Pernah Gagal. Patty Anne Sluys
Setiap orang berhak merasakan sebuah kebaikan dari orang lain sebagai tanda kita peduli.




Apakah setiap orang berbesar hati untuk berbuat baik meski hanya memuji kepada orang lain?
6
Senin, 31 Juli 2017
BAB 4
Subbab 4.1






Subbab 4.2











Subbab 4.3









Subbab 4.4
Cara setiap anak remaja menghadapi masa-masa tersulit dalam hidupnya. Masalah sulit dapat diatasi dengan berharap, bertahan diri, berbagi cerita dan meyakini semuanya akan segera selesai.

Tetap mengambil sisi positif dalam sebuah saat tersulit sekalipun.
Tak perlu malu untuk menangis karena dengan tangisan semua rahasia akan terungkap sekalipun tanpa suara. Karena hari esok akan selalu ada, dan siapa yang tahu apa mungkin besok ada senyum manis tercetak dibibir.

Permasalahan tersulit dalam kehidupan para remaja. Tetap menjalani hari dibawah tekanan sekolah, ucapan orang tua yang kadang tidak selaras dengan kemauan dalam diri, harga diri dan tingkatan pergaulan turut mewarnai sulitnya hari berlalu.

Kesadaran diri dimana memiliki orang tua bukan berarti merasakan kasih sayang orang tua.
Seorang remaja yang sulit untuk menyampaikan rasa sayang nya kepada orang tua mereka, hingga pada akhirnya remaja kehilangan kesempatan untuk mengungkapkannya. Faktor nya banyak, mulai dari gengsi, malu, tidak terbiasa, tak ada waktu bertemu hingga ketiadaan orang tua.
Apakah setiap permasalahan di kalangan remaja dapat mereka atasi sendiri?
















Bagaimana cara para remaja mengatasi permasalahan dalam hidup mereka?





Adakah keinginan didalam diri seorang remaja untuk menunjukkan kasih sayang mereka kepada orang tua?


7
Senin, 31 Juli 2017
BAB 5
Subbab 5.1










Subbab 5.2



















Subbab 5.3
Pentingnya keluarga bagi kehidupan remaja meski sarat makna. Tak semua keluarga menyampaikan apa yang dipikirkan, apa yang dirasakan dan apa yang diinginkan. Namun semua dukungan tetap terasa nyata. “Keluarga, pengalaman cinta dan dukungan berkelompok” Marianne Williamson.

Mulai hilang kebiasaan makan bersama dikarenakan kesibukkan masing-masing yang seringkali membuat salah satu anggota keluarga jatuh kedalam jurang yang dalam yang hanya oleh karena itu dapat mengembalikkan waktu kebersamaan.
Tidak harus membutuhkan seseorang yang jatuh agar dapat bersama, yang dibutuhkan adalah kesadaran bahwa ia adalah keluarga, orang yang selalu berdiri dibelakang sebagai pemandu sorak. “ Bukan keadaan yang berubah tetapi kitalah yang berubah” Henry David Thoreau.

Keinginan seorang remaja untuk membanggakan keluarga dan diri sendiri namun selalu terkalahkan oleh keinginan pribadi. Sebuah harapan remaja agar hidup dirumah pun tetap nyaman dan rukun tanpa tangis dan luka.












Apakah seorang remaja yang sibuk bersekolah merindukan waktu-waktu dimana bisa bercanda dengan keluarga?


8
Senin, 31 Juli 2017
BAB 6
Subbab 6.1






Subbab 6.2










Subbab 6.3










Titik balik seorang remaja menjadi dewasa adalah dengan mau belajar dari pengalaman seumur hidup dan menjadikannya pembekalan untuk kehidupan pribadi yang lebih serius lagi nantinya.

Menyadari bahwa dirinya adalah seorang pemeran utama, kapan dan dimanapun ia berada selalu akan ada kisah dan pelajaran tanpa bisa berlari menjauh dari keadaan itu. “ Tanggung jawab pertama seorang manusia adalah berjabatan tangan dengan dirinya sendiri ” Henry Winklet.

Setiap kisah dari para remaja pasti ada sebuah pengalaman yang disesali pada waktunya. Mulai dari hal kecil sampai hal besar, namun bukan berarti para remaja melakukan kesalahan melainkan kisah itu adalah hal yang memang belum pernah ia tahu sebelumnya dan tak mungkin ia melakukan nya dengan benar.
Apa seorang remaja menyadari titik dimana mereka menjadi seorang yang dewasa?
9
Senin, 31 Juli 2017
BAB 7
Subbab 7.1







Subbab 7.2
Remaja harus melakukan banyak hal yang berarti sebagai tabungan untuk hidup yang lebih baik kelak. Tak perlu sebuah hal besar cukup dengan senyuman. “Begitu banyak di dunia ini yang bisa kau pedulikan” Laura Dern.

Bukan sebuah hal salah dimana anak remaja hidup hampir menyerempet bahaya, namun tidak ikut hal tersebut. Namun setiap remaja harus bisa mengatasi dirinya sendiri beserta tantangan yang akan ia hadapi.
Apa setiap remaja pernah melakukan kecerobohan yang sama dalam menjalani kehidupan remaja nya?

10
Senin, 31 Juli 2017
BAB 8

Setiap pengalaman pembelajaran tidak dihitung berdasarkan berapa harganya ataupun berapa jumlahnya. Bukan juga berupa kesan yang dirasa serta pesan yang disampaikan. Melainkan cara bagaimana remaja menghadapi hal itu dan melakukannya sebaik yang ia bisa.
Setiap hal yang berhasil dilakukan seorang remaja merupakan cara terbaik yang pernah mereka miliki dalam hidupnya.


Mengetahui
 
Bekasi, 31 Juli 2017

Guru Bahasa Indonesia




(tanda tangan dan nama)
 

Orang Tua/Wali




(tanda tangan dan nama)
 
               















LAPORAN SETELAH MEMBACA
Judul Buku                                          : Chicken Soup for the Teenage Soul II
Pengarang                                          :  Jack Canfield
   Mark Victor Hansen
   Kimberly Kirberger
Penerbit, tahun terbit                    : PT. Gramedia Pustaka Utama, 2001
Jenis Buku                                           : Nonfiksi (Inspirasi dan Motivasi)
Tebal buku                                          : xxviii + 366
No.
Bab
Informasi Penting
1
BAB 1
Rasa keingintahuan pada masa kecil tentang bagaimana rasanya menjadi remaja yang menuju dewasa. Namun, pada saatnya kehidupan remaja itu tiba banyak hal yang terjadi salah satunya adalah rasa gejolak dalam diri yang seringkali disebut dengan cinta. Cinta yang membuat kehidupan remaja berubah dari sosok pendiam menjadi ceria, tetapi bisa pula terjadi kebalikannya saat cinta itu menusuk hati.Banyak remaja yang dapat dengan mudah melupakan masa lalu dengan cinta yang menusuk hati tak jarang banyak pula remaja yang gagal terlepas dari pengalaman itu. Efek yang ditimbulkan bisa takut untuk jatuh cinta lagi, masih tetap berharap dengan dia si masa lalu atau bahkan yang paling sering terjadi adalah tidak dapat membuka hati dengan yang lain. Begitu banyak pertanyaan yang muncul dalam otak “Apa itu cinta?”, “Apa cinta akan hilang?” dan yang paling sering dipertanyakan adalah “Mengapa cowok menyukai cewek?”  
2
BAB 2
Setiap remaja membutuhkan seorang sahabat untuk menyampaikan pengalaman kehidupan remaja nya sekaligus tempat bersandar. Setiap sahabat yang miliki oleh seorang remaja pasti merupakan tampilan dari dirinya sendiri, disebabkan karena kedekatan yang terjalin dan saling keterbukaan tentunya. Setiap persahabatan antara remaja harus saling menyayangi, saling berkorban dan juga saling berjanji bagi satu sama lain untuk saling bersahabat sampai selamanya. Namun tak jarang kecerobohan remaja kembali datang, kasih sayang seorang sahabat berlawanan jenis seringkali disalah artikan sebagai kasih sayang yang lain atau yang lebih dikenal dengan cinta.
3
BAB 3
Setiap remaja dapat memberikan kasih sayang, kebaikan dan cintanya kepada siapa saja dan dalam wujud apa saja. Bukan hanya untuk orang yang dikenal namun harus juga dengan yang tidak dikenal. Setiap orang mempunyai kehidupan yang berbeda, siapa sangka sebuah senyum bagi seseorang dari seorang remaja dapat mengembalikan semangat hidupnya? Tak perlu dengan nominal atau jumlah besar untuk menyebarkan kebaikan dan membesarkan hati seseorang, sampaikan satu kata ‘halo’ dan sebuah senyum tulus, itu cukup. Dengan senyuman dan kebaikan, musuh mu akan berkurang dan membuat kehidupan  remaja mu menjadi pengalaman yang indah. Jangan takut untuk berbuat kebaikan, cobalah erbuat kebaikan apa saja dan kepada siapa saja.
4
BAB 4
Setiap remaja pasti punya permasalahan dalam hidupnya, baik dirumah, disekolah atau mungkin dalam pertemanan atau pembelajaran. Setiap permasalahan yang harus ditanggung bersamaan dengan masalah lain, tak luput kewajiban lain yang harus dilakukan, kadang membuat remaja tidak dapat mengatasi nya dengan baik.  Berbagi cerita soal permasalahan yang sedang dihadapi adalah cara paling mudah bagi seorang remaja untuk mengurangi beban permasalahan. Tetap ambil sisi baik dari setiap permasalahan, lakukan apapun yang dapat membuat diri lega, jangan pernah malu untuk menangis. Kadang keluarga juga dapat di tempatkan sebagai sandaran seorang remaja, namun bukan berarti seorang remaja yang memiliki keluarga merasakan apa itu keluarga.  Yakini bahwa setiap manusia akan tetap lebih kuat daripada masalah yang sedang ia hadapi.
5
BAB 5
Kesadaran seorang remaja tentang bagaimana rasanya hidup dalam keluarga yang mereka miliki. Keluarga memiliki peran yang sanagt penting dalam kehidupan remaja. Meski sarat makna, dan jarang tersampaikan, namun banyak sekali yang ingin disampaikan seorang remaja kepada keluarga mereka, terutama orang tua. Namun, tak jarang untuk sekarang ini banyak keluarga yang telah kehilangan waktu kebersamaan. Faktor yang mempengaruhi adalah waktu, pekerjaan dan gengsi. Begitupula dengan orang tua, begitu banyak yang mereka harapkan bagi kehidupan remaja anak mereka, namun tak jarang seorang remaja malah mengabaikannya dan hidup sesuai dengan kemauannya sendiri. Remaja juga menginginkan kehidupan keluarga yang harmonis dan menyenangkan sebagai rumah untuk beristirahat dari kehidupan remaja yang cukup sulit.
6
BAB 6
Remaja perlu menyadari fase dimana pada saatnya mereka akan menjadi seorang yang dewasa. Dewasa yang mengetahui apa yang harus mereka lakukan untuk kedepannya. Menyadari bahwa begitu besar perannya bagi kehidupannya sendiri. Seorang remaja menuju dewasa yang kadang menyesali apa yang sudah terjadi namun, mereka tetap harus menyadari dimana tempat ia berpijak disitulah ia berada, dan apapun yang terjadi dilakukan dengan sebaik mungkin sebagai pembekalan dimasa yang akan datang.
7
BAB 7
Setiap remaja pasti pernah melakukan banyak hal yang hampir membuatnya jatuh kedalam bahaya. Mungkin itu salah, namun tidak salah bila dapat diatasi dan dijadikan sebagai pembelajaran nantinya. Kita harus terlibat dalam sesuatu apapun yang kita yakini bahwa itu benar. Remaja harus menyadari bahwa apapun yang mereka lakukan dapat saja tidak sesuai dengan yang ia harapkan mungkin pula menimbulkan banyak resiko dalam kehidupan remajanya. Namun setiap apapun yang akan terjadi harus tetap dilakukan dengan tanggung jawab mengingat karena kita pula yang mengambil tanggung jawab itu.
8
BAB 8
Tidak semua yang dirasakan dan dialami oleh seorang remaja dapat dihitung berapa besar harganya? Berapa besar rasanya? Atau bukan pula seberapa berkesan pengalaman itu bagi hidup seorang remaja. Melainkan yang perlu dipertanyakan adalah bagaimana seorang remaja dapat melakukan tanggung jawab itu dan melakukannya dengan jalan yang terbaik yang mereka miliki.

          Mengetahui Bekasi, 31 Juli 2017

Guru Bahasa Indonesia




(tanda tangan dan nama)
 

Orang Tua/Wali




(tanda tangan dan nama)




















Judul Buku                                          : Senja, Hujan & Cerita yang Telah Usai
Pengarang                                          : Boy Candra
Penerbit, tahun terbit                    : Mediakita, 2015
Jenis Buku                                           : Nonfiksi (Pengalaman Pribadi)
Tebal buku                                          : iii + 238
No.
Pertanyaan Sebelum Membaca
1.
Apakah buku ini hanya bisa dibaca oleh remaja?
2.
Apakah buku ini menggunakan bahasa baku yang sesuai dengan EYD ?
3.
Apakah isi dari keseluruhan buku ini merupakan pengalaman pribadi penulis?
  4.
Apakah pengalaman masa lalu sang penulis ada hubungannya dengan senja dan hujan seperti pada judulnya?
5.
Apakah buku ini hanya dapat dibaca oleh orang yang baru saja mengakhiri masa lalu nya?
     

          

 LAPORAN HARIAN KEGIATAN MEMBACA
Judul Buku                                          : Chicken Soup for the Teenage Soul II
Pengarang                                          :  Jack Canfield
   Mark Victor Hansen
   Kimberly Kirberger
Penerbit, tahun terbit                    : PT. Gramedia Pustaka Utama, 2001
Jenis Buku                                           : Nonfiksi (Inspirasi dan Motivasi)
Tebal buku                                          : xxviii + 366
No.
Hari, Tanggal
Halaman/ Bab yang Dibaca
Informasi Penting
Pertanyaan/ Tanggapan
1
Selasa, 8 Agustus 2017
iii - vi
Ucapan terimakasih dari sang penulis kepada Tuhan Yang Maha Esa, keluarga, orang tua, sahabat, pembaca, tim penerbit dan dirinya yang menjadi alasan si penulis menuliskan buku ini. Tujuan serta alasan mengapa buku ini dibuat.
Mungkin pembaca perlu diberitahu siapa sebenarnya “perempuan” yang tertulis dalam buku karya penulis
2
Selasa, 8 Agustus 2017
BAB 1
Penantian si penulis dalam melewati senja dan musim berganti, menahan rindu akan mata milik perempuan yang sangat disukai oleh si penulis.

Datang fase bagi si penulis yang mulai menyadari bahwa ia dan perempuan itu saling mencari kebahagiaan yang hanya perlu di jeda sebentar tanpa memberi luka dan menghalangi kebahagiaan yang mereka cari.
Apakah perlu untuk menanti?
3
















Selasa, 8 Agustus 2017
BAB 2
Si penulis yang mulai menyadari titik lelah daripada semua kisahnya. Perempuan itu memang mengesankan namun tidak dapat ia pertahankan, meski sebenarnya ingin. Keinginan sang penulis untuk bertahan namun ia melupakan apakah si perempuan juga mau bertahan bersamanya.

Setelah semuanya usai, melewati fase patah hati sampailah pada akhirnya dimana kata pertemanan kembali hadir. Usai bukan berarti membenci, karena pertemanan masih akan tetap selalu ada.
Apa setiap orang melewati setiap titik lelah? Dan apa semuanya berhenti?
4
Selasa, 8 Agustus 2017
BAB 3
Si penulis yang selalu ingin menjadi bahan tawa bagi sang perempuan. Meski kini cerita mereka telah usai, namun jauh dalam lubuk hati si penulis tak kuasa menahan rindu dan ingin menyapa kembali perempuan itu. Namun tak dapat terjadi karena perempuan itu telah disapa oleh orang lain, bukan si penulis.

Cerita yang telah usai namun bukan berarti kenangan turut usai dan hilang bersamaan dengan si perempuan. Rasa terimakasih si penulis kepada sang perempuan karena telah mau mengambil bagian dalam cerita yang ia buat.
Meski bukan menjadi alasan perempuan itu tersenyum setidaknya si penulis dapat menjadi alasan bagi orang lain untuk tersenyum.
5
Selasa, 8 Agustus 2017
BAB 4
Si penulis yang senang berandai-andai dan mengingat cerita yang telah ia jalani selama berbulan-bulan serta kejadian yang mereka alami.

Permintaan si penulis agar si perempuan tidak lagi berdiam dalam kepalanya melainkan lebih baik mencari rumah baru sehingga ia tak lagi terbelenggu dalam masa lalu.
Tak perlu berandai jika memang segala sesuatunya telah terjadi dan ingin segera melupakan.
6











7
Selasa, 8 Agustus 2017










Selasa, 8 Agustus 2017
BAB 5











BAB 6

Penulis yang kembali berandai-andai jika saja saat pertemuan terdahulu ia tidak memiliki rasa apa-apa, tidak berjuang sendiri yang pada akhirnya lelah sendiri mungkin saat ini ia takkan menahan luka dan kecemburuan yang teramat sangat melihat si perempuan bersama dengan yang lain selain dirinya.
Penulis yang menyadari bahwa perlu untuk kembali membuka hati, menutup setiap lembaran yang memang tak lagi berarti. Menyadari bahwa dahulu ia menjatuhkan hati kepada seseorang yang salah atau mungkin juga ia yang terlalu kuat bertahan hingga sampai pada saatnya bahwa si perempuan lelah bertahan. Dan yang sekarang harus dilakukan adalah berjalan kembali.
Dapat disadari bahwa penyesalan akan selalu ada diakhir tanpa ada suatu apapun yang menghalanginya.







Segala sesuatu yang sudah terjadi tak dapat diubah dan sudah semestinya di kesampingkan untuk hadapi segala sesuatu di depan.
8
Selasa, 8 Agustus 2017
BAB 7
Penulis yang sudah kembali menjatuhkan hati pada perempuan lain yang kini menjadi tempat untuk berbagi cerita dan alasan seulas senyum dibibir sang penulis.

Penjelasan bahwa perempuan kali ini memang bukan yang pertama namun janji bahwa penulis akan selalu mengantar perempuan itu pulang kerumah, karena dirinyalah rumahnya.
Jagalah selagi masih ada disisi dan berbuatlah yang terbaik agar tidak ada penyesalan pada akhirnya nanti.








No comments:

Post a Comment